Rabu, 24 November 2010

Rental Mobil Incar Perusahaan Sebagai Pelanggan

Bisnis rental mobil murah masih menjanjikan. Pasalnya, banyak perusahaan yang tidak mau direpotkan dengan urusan mengurus dan merawat kendaraan operasional.

Dibanding konsumen ritel, pendapatan yang diperoleh dari perusahaan juga jauh lebih tinggi. Karenanya, segmen konsumen perusahaan (korporasi) menjadi segmen yang disasar perusahaan rental mobil.

Presiden Direktur Assa Rent, Rudianto Harjanto, mengatakan pihaknya menilai perusahaan sebagai target pasar bisnis penyewaan mobil yang paling potensial. “Menyewa kendaraan untuk kegiatan operasional perusahaan lebih menguntungkan dibanding harus membeli kendaraan.

Selain perusahaan tidak harus repot-repot mengurusi dan merawat kendaraan tersebut, perusahaan bisa menekan biaya kebutuhan untuk sarana transportasi. Karena perawatan, pul kendaraan, bahkan asuransi sudah tidak perlu dipikirkan lagi.

Jadi tinggal pakai dan isi bensin saja,” kata Rudianto di Jakarta Assa Rent merupakan nama baru dari Adira Rent. Setelah berganti nama, untuk meningkat kinerja usahanya, perusahaan ini akan melakukan investasi 300-400 miliar rupiah untuk penambahan unit baru.

Sumber - dhi.koran-jakarta.com

Temukan semuanya tentang Bisnis & Promosikan Usaha Anda di Iklan Gratis

0 comments :