Konsep Hotel Murah Bali
Hotel selalu identik dengan tarif yang mahal. Terlebih di Bali, pulau favorit tujuan para turis domestik maupun internasional. Tapi bagaimana rasanya jika kita menginap di hotel bertarif cuma Rp 1.700 per malam?Sebuah slogan yang mengatakan 'harga tidak akan berbohong' tampaknya bisa diabaikan dalam urusan ini. Sebab, dengan harga tak lebih dari 4 buah kerupuk, kita bisa menginap di hotel dengan kenikmatan kasur di hotel bintang 5. Jelas,harga bisa berbohong bukan.
Hotel ini bernama Tune Hotels. Terinsipirasi dari kemurahan tarif maskapai penerbangan Air Asia, sang CEO Mark Lankaster berusaha membuat konsep hotel 'murah meriah' yang siap membuat siapa pun bisa merasakan nikmatnya tidur di hotel.Tapi harga tersebut tentu saja dengan syarat. Seperti program promosi lainnya, kita harus sedikit bersusah payah untuk mendapatkannya. Syarat utama untuk memperoleh tarif murah tersebut adalah dengan memesan kamar sejak jauh hari.
Mark menuturkan, konsep hotel murah yang berusaha ia tawarkan adalah pilihan baru. Para tamu tidak diberikan fasilitas yang tidak diinginkan. Seperti yang dilakukan di Penang, Malaysia, tamu hanya diberikan fasilitas kamar berkipas angin, kasur, dan kamar mandi. Tambahan kebutuhan lainnya seperti AC, sabun,internet, bahkan untuk handuk diwajibkan untuk membayar.
Mark mengklaim, konsep hotelya lebih ramah lingkungan. Para tamu dibuat lebih menghargai energi listrik dan pemanfaatan fasilitas seperlunya saja karena diwajibkan untuk membayar,Saat ini ada sekitar 5 hotel Tune di Malaysia. Untuk Indonesia, Mark berencana membangun 20 hotel di beberapa kota besar. Dalam 5 tahun, ia bahkan sudah memprediksi ada 100 hotel yang tersebar di beberapa negara.
Sumber detik.com
Temukan semuanya tentang Bisnis & Pasang Iklan : Iklan & Jasa - Iklan Baris & Iklan Gratis – Indonesia
0 komentar :
Posting Komentar