Investasi Melalui Hewan Qurban
Banyaknya permintaan akan hewan kurban jelang hari raya Idul Adha, November mendatang diperkirakan bakal melonjak. Para peternak dan pengusaha jual beli hewan kurban (jenis sapi) kini mulai mematok harga hewan tersebut berkisar Rp6 Juta hingga Rp8 Juta bahkan bisa lebih.
Selain dari sisi umur hewan, bobot dan berat hewan juga mempengaruhi harga hewan qurban tersebut.
Berikut Tips dan trik yang harus diperhatikan oleh para peternak yang ingin menggemukkan hewan ternaknya yang menaikan harga hewan tersebut:
1. Untuk menaikan harga hewan tersebut, Pilihlah bakalan jantan yang seragam, baik jenisnya, umur, bobot badan, dan kondisi tubuh.
2. Untuk peternak pemula, mulailah memelihara dalam jumlah yang tidak terlalu banyak, misalnya 2 atau 3 ekor.
3. Priode penggemukkan pada domba, kambing, sapi berbeda-beda bergantung dari umur hewan ternak yang dibeli. Namun, hewan ternak yang diberikan konsentrat biasanya lebih cepat panen dibandingkan dengan yang hanya diberikan hijauan.
4. Memberikan obat cacing pada sapi yang akan digemukkan mutlak dilakukan untuk mencegah terkena penyakit cacingan. Hal ini disebabkan, cacing dapat menghambat pertumbuhan dan penggemukkan hewan ternak.
5. Rawat hewan ternak dan kandang agar tetap bersih serta bebas dari kuman penyakit
6. Perhatikan kondisi pasar dan sebisa mungkin waktu selesai penggemukkan merupakan saat harga hewan pedaging sedang naik. Misalnya saat hari Raya Idul Fitri, Idul Adha, Tahun Baru, dan hari besar lainnya.
7. Cintailah pekerjaan yang dilakukan merupakan kunci sukses setiap usaha.
Sumber: www.tanyaibnu.com
Temukan semuanya tentang iklan gratis, Pasang Iklan, bisnis, Iklan Baris
0 komentar :
Posting Komentar