Senin, 05 November 2012

Pilih Lukisan Yang Cocok Untuk Ruangan



Memilih lukisan sebaiknya di sesuaikan dengan desain interior, dan warna cat dindingnya, agar tidak terkesan aneh atau berantakan, aksen lukisan memberikan nuansa yang indah dalam suatu ruangan, apa saja yang perlu anda perhatikan untuk menentukan lukisan yang tepat untuk tiap interior ruang rumah anda?, simak tips berikut ini:

1. Pilihlah lukisan yang senada dengan warna dinding.
Jangan memilih lukisan yang tabrak warna, misalnya warna dinding orange terang dengan lukisan merah terang, dinding akan terlihat terlalu ramai dan meriah.
Baiknya pilihlah warna lukisan yang masih senada namun tidak terlalu terang misalnya dari kuning tua gradasi orange lembut. Atau pilihlah lukisan yang mengandung sedikit unsur warna dinding.
2. Jangan memadu padankan dinding dengan lukisan berwarna sama.
Ingat “senada” bukan berarti sama.
Dinding hijau muda dengan lukisan berwarna mayoritas hijau muda akan membuat ruangan terlihat flat. Baiknya padankan dengan lukisan berwarna apa saja selain hijau muda. Namun untuk membuat kesan matching dengan dinding cukup memilih lukisan yang memiliki accessories atau ornamen-ornamen kecil yang memiliki warna hijau muda. Namun jika anda memang menginginkan lukisan yang memiliki warna mayoritas sama usahakan mencari lukisan yang memiliki banyak gradasi hijau (dari hijau muda, hijautua, tosca, dan lain sebagainya)
3. Cocokkan dengan perabot atau furniture.
Lukisan tidak selalu harus mengikuti warna dinding, namun dapat juga di cocokkan dengan warna-warna perabotan atau furniture pada ruangan.
Misalnya dinding anda berwarna putih, sementara sofa anda berwarna maroon, tidak ada salahnya mengikuti warna sofa.
4.  Sesuaikan tema lukisan dengan ruangan.
Usahakan memilih lukisan yang sesuai dengan ruangan anda. Misalkan ruangan klasik, carilah lukisan pendukung seperti lukisan pemandangan, lukisan bunga, lukisan koi, kuda atau lainnya yang bersifat klasik (kekal) atau tradisional). Begitu pula jika anda memiliki ruangan yang modern dan minimalis, pilih lukisan yang lebih cerah dan berwarna segar dan simple nmaun terlihat modern, seperti lukisan abstrak atau lukisan set (panel) yang sedang hit belakangan ini.
5. Be your self!
Yang paling terpenting adalah bahwa lukisan itu harus mencerminkan kepribadian anda!
Apapun kata orang mengenai lukisan anda, namun apabila anda merasa bahwa “lukisan itu adalah cerminan saya” maka percayalah itu yang terbaik!

Demikian tipsnya dalam memilih lukisan untuk interior ruang rumah anda semoga menambah wawasan anda tentang tata letak ornamen dalam interior ruang rumah, temukan info menarik tentang desain interior kantor

0 komentar :